Desain Kolam Renang Minimalis

Desain kolam renang minimalis pada halaman sebuah rumah merupakan area terbuka yang dapat dimanfaatkan untuk bersantai. Di lahan ini, anda juga bisa membuat kolam renang minimalis. Fasilitas ini dengan segera akan menjadi area favorit bagi banyak orang dari anak-anak hingga orang tua.

Desain Kolam Renang

Adanya unsur air yang berwarna kebiruan memberikan suasana berlibur yang menenangkan pikiran. Suara air mengalir bisa memberikan kesan adem dan tenang di tengah hiruk pikuk perkotaan. Kolam renang akan menjadi semacam oase yang membawa kesegaran bagi lingkungan sekitarnya.

Pada bangunan komersial, keberadaan swimming pool juga dapat meningkatkan nilai jual properti. Tentu saja efek positif ini akan sangat menguntungkan bagi pemilik properti.

Tetap menyejukkan dengan lahan yang terbatas. Jika lahannya tidak terlalu luas, pilih bentuk kolam renang dengan desain yang simpel menyesuaikan dengan area yang tersedia.

Anda tak harus membangun kolam renang dengan standar perlombaan. Ingat tujuanmu adalah mendapatkan tempat untuk olahraga dan relaksasi. Jadi kolam renang dengan desain minimalis pun cukup.

Salah satu desain kolam renang yang sesuai untuk halaman rumah yang mungil adalah kolam renang minimalis. Karena desain kolam renang minimalis mengutamakan fungsi dan kebutuhan saja, biayanya pembuatan dan perawatannya pun bisa disesuaikan dengan budget. Bahkan, kamu juga bisa membuat plunge pole untuk sekadar berendam yang bermanfaat untuk menyegarkan tubuh yang kelelahan.

Tambahkan tanaman hijau seperlunya di pinggir kolam renang untuk mendapatkan kesan asri. Kamu juga bisa memanfaatkan dinding dengan membuat vertical garden. Tapi ingat harus jaga kebersihan. Pastikan tidak ada daun-daun kering yang bertebaran agar kolam renang selalu terlihat bersih.

Macam – Macam Desain Kolam Renang Minimalis

Memiliki kolam renang di rumah bisa menjadi nilai tambah sebuah hunian. Ada beberapa pilihan desain kolam renang minimalis modern yang dapat menyulap hunian terlihat lebih mewah secara langsung. Beruntunglah jika anda memiliki sisa lahan luas di belakang rumah. Selain mengubahnya menjadi taman yang indah, kita bisa memanfaatkan sisa lahan menjadi kolam renang minimalis. Terlebih lagi, memiliki kolam renang minimalis di rumah punya banyak keunggulan.

Kolam Renang Persegi

Salah satu daya tarik memiliki kolam renang pribadi adalah dapat memberikan nilai tambah pada hunian kita. Apalagi kalau anda berencana menjual rumah dalam beberapa tahun ke depan. Selain itu, memiliki kolam renang minimalis juga bisa menjadi sarana bermain anak selama di rumah.

Kolam renang dengan desain minimalis sering digunakan oleh kontraktor kolam renang berpengalaman dalam mendesain kolam renang hingga sekarang. Alasannya karena model minimalis bisa didesain sesuai karakter rumah anda. Bahkan, ukuran kolam renang juga bisa disesuaikan sesuai kebutuhan.

Sebagai referensi, berikut beberapa inspirasi kolam renang minimalis modern yang bisa anda pilih :

Desai Kolam renang minimalis dengan lahan terbatas

Desain kolam renang memanjang berukuran 3×7 menarik untuk dipertimbangkan. Memiliki desain klasik yang timeless, kolam renang ini cocok diletakkan di halaman belakang rumah yang ukurannya terbatas.

Supaya terlihat lebih “hidup”, kita bisa meletakkan beberapa tanaman hias berdaun lebar di samping kolam. Seperti tanaman Monstera deliciosa, Calathea ornata, atau pisang-pisangan.

Desain Kolam renang minimalis memanjang

Apabila memiliki lahan yang cukup luas, anda bisa memilih desain kolam renang minimalis memanjang. Sekilas, desain kolam renang ini mirip dengan sebelumnya. Bedanya, ukuran kolam renang ini sedikit lebih besar, yaitu 4×10.

Ukurannya yang panjang membuat kegiatan berenang terasa lebih nyaman. Supaya tidak terlihat monoton, kita bisa menanam rumput di sekeliling kolam. Selain membuat halaman belakang terlihat lebih segar, rumput hijau membuat daerah di sekitar kolam tidak licin.

Kolam renang bentuk L

Buat anda yang ingin memaksimalkan setiap sudut halaman rumah, desain kolam renang minimalis berbentuk L bisa menjadi pilihan yang tepat. Tidak hanya sekadar unik, bentuknya yang modern ternyata dapat meningkatkan nilai estetik dari sebuah rumah sehingga terlihat lebih menarik dan menawan.

Agar terlihat mewah, anda bisa mempercantik kolam renang dengan lampu underwater. Pancaran sinar lampu pada malam hari dapat menambah kesan eksotis dan romantis di kolam renang.

Kolam renang oval

Jika anda bosan dengan tampilan kolam yang kotak lurus dan memanjang, desain kolam renang oval bisa menjadi pilihan yang tepat.

Tidak hanya terlihat unik, kolam renang berbentuk oval bisa membuat hunian terlihat manis dan tidak kaku. Bahkan, kolam renang bentuk oval juga dapat menyisakan lebih banyak lahan. Dengan begitu, halaman belakang terasa lebih luas.

Kolam renang angka 8

Inspirasi desain kolam renang minimalis yang tidak kalah menarik adalah berbentuk angka 8. Layaknya angka 8, kolam renang ini memiliki dua bulatan di setiap ujungnya.

Supaya terlihat unik dan menarik, anda bisa membuat ukuran bulatan tidak sama. Apabila kedalaman kolam renang lebih dari 1 meter, tidak ada salahnya memasang tangga kolam renang. Tujuannya untuk mempermudah kita keluar-masuk kolam renang.

Kolam renang indoor

Selain di outdoor atau halaman terbuka di belakang rumah, tidak ada salahnya anda membuat kolam renang minimalis indoor. Keunggulan kolam renang indoor adalah kita bisa bebas berenang di siang hari tanpa takut belang akibat paparan sinar matahari.

Guna mencegah terpeleset, kita bisa membuat pool deck berbahan kayu di pinggir kolam. Kemudian, jangan lupa memasang pintu geser bening agar tidak ada cipratan air yang masuk ke dalam rumah.

Saat ini kita sering menjumpai kolam renang minimalis digunakan oleh kontraktor bangunan terpercaya baik di rumah, villa, apartemen atau tempat wisata.  Fasilitas olahraga renang sekaligus tempat bersantai ini tak harus dibangun di area yang luas. Dengan kreativitas dan perencanaan yang tepat, lahan yang terbatas pun bisa dioptimalkan untuk membangun kolam renang yang estetik.

Tips Membuat Desain Kolam Renang Minimalis di Halaman Sempit

Punya kolam renang minimalis di rumah pasti menyenangkan rasanya. Namun banyak yang menyimpulkan kalau kolam renang hanya bisa dibuat di rumah mewah saja. Padahal, Anda bisa menyesuaikan ukuran kolam renang dan menghadirkan kolam renang minimalis di halaman mungil sekalipun. Tentunya, butuh beberapa penyesuaian agar kolam renang di halaman sempit bisa berfungsi dengan baik. Berikut enam tips buat Anda yang menginginkan kolam renang berdesain minimalis di lahan sempit.

Ukuran yang Ideal

Langkah paling penting dalam membuat kolam renang minimalis di halaman sempit adalah menentukan ukuran. Kolam renang minimalis idealnya berukuran 6 m x 2 m. Ingat, meski kolam renang berada di lahan yang terbatas, jangan sampai kolam renang terlalu mendominasi sampai-sampai tidak ada sisa lahan untuk area dek kolam.

Kolam Renang Dangkal

Kedalaman kolam juga perlu diperhitungkan ketika mendesain kolam renang minimalis. Sebaiknya buat kolam renang minimalis yang dangkal untuk kolam di halaman sempit. Selain mempertimbangkan aspek keamanan, kolam renang dangkal juga lebih hemat dalam hal budget pembuatan maupun perawatannya. Karena volume air yang lebih sedikit, Kolam renang dangkal membutuhkan lebih sedikit kaporit untuk menjernihkan air.

Rapatkan ke Dinding

Maksimalkan luas kolam renang minimalis dengan memosisikannya rapat ke dinding. Trik ini juga akan menghemat dana untuk pembuatan dek di seluruh sisi kolam. Posisi kolam yang rapat ke dinding akan membuat kolam lebih teduh pada jam-jam tertentu meski tanpa atap. Tapi perlu diingat, merapatkan posisi kolam renang minimalis ke dinding mengharuskan Anda berhati-hati ketika menggali kolam. Jangan sampai galian untuk kolam merusak struktur dinding atau bangunan di dekatnya.

Sistem Skimmer yang Tepat

Ada dua sistem air untuk kolam renang yakni skimmer dan overflow. Untuk kolam renang minimalis, pilih sistem skimmer karena akan memudahkan Anda dalam perawatan kolam. Penyaring air pada sistem skimmer akan membersihkan air kolam renang secara otomatis, sehingga Anda tidak perlu mengganti air kolam. Sistem ini juga tidak memerlukan gutter di pinggir kolam sehingga lebih hemat tempat.

Desain  yang Simpel

Mendesain kolam renang minimalis di halaman sempit perlu sedikit penyesuaian agar tampilannya cantik tanpa harus membuat area kolam menjadi sempit. Salah satunya dengan memilih tile atau ubin kolam renang bermotif cantik. Anda juga bisa meletakkan batu-batu koral di dekat kolam untuk mempercantik area kolam renang minimalis.

Tangga Multifungsi Kolam Renang

Kolam renang akan tampil cantik dengan tangga multifungsi. Anda bisa membuat tangga yang berfungsi sebagai pijakan untuk masuk ke kolam sekaligus sebagai area untuk bersantai. Dengan begitu Anda bisa menghemat lahan sekitar kolam karena tidak perlu membuat dek kolam yang besar untuk area duduk. Pengguna kolam renang juga akan lebih nyaman keluar dan masuk kolam karena tangga yang lebih mudah dilangkahi dibanding tangga kolam berbahan besi.

Untuk informasi dan konsultasi perencanaan kolam renang lebih lanjut, Anda bisa me-whatsapp kami di :

0822 6565 2222 Pak Mudzakir

Layanan Jasa Buat Kolam Renang minimalis 24 jam nonstop.

Langkah Mudah Untuk Mempercantik Desain Kolam Renang Minimalis

Pada dasarnya, tidak semua orang bisa memiliki sebuah kolam renang pada rumah pribadinya. Dengan kata lain, kolam pribadi itu hanya terdapat pada kalangan-kalangan tertentu saja. Itu sebabnya, mengapa rumah yang dilengkapi dengan kolam renang selalu identik dengan kalangan menengah ke atas. Namun untuk sekarang ini banyak pemilik rumah sederhana yang membangun kolam renang dengan konsep minimalis karena memerlukan anggaran yang relatif lebih murah.

Perawatan Kolam Renang

Terlepas dari hal tersebut, kegiatan berenang memang memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Seperti dapat melatih kekuatan otot bahu, otot dada, otot perut, otot tangan dan kaki. Tak hanya untuk kesehatan tubuh, bahkan kegiatan berenang juga bisa menghilangkan rasa jenuh lho.

Akan tetapi, hal itu kembali lagi pada tingkat keindahan dan kenyamanan dari kolam renang tersebut. Karena keamanan dan kenyamanan merupakan faktor yang penting untuk penggunanya. Oleh karenanya, kolam renang harus dibuat seindah mungkin agar kita bisa lebih nyaman.

Nah, berikut di bawah ini ada beberapa tips simple yang bisa anda lakukan untuk mempercantik desain kolam renang.

Memilih Tangga Kolam yang Menarik

Jika kedalaman kolam renang yang anda miliki lebih dari 1 meter, sangat disarankan bagi anda untuk memilih tangga kolam dengan desain yang menarik. Selain fungsinya untuk mempermudah naik-turun, kehadiran tangga kolam yang menarik tersebut juga tentunya akan mempercantik tampilan kolam renang anda.

Menambahkan Papan Loncat

Sebenarnya penggunaan papan loncat hanya berlaku untuk kolam renang dengan kedalaman lebih dari dua meter. Namun, anda juga dapat menambahkan papan loncat pada kolam renang yang dangkal.

Akan tetapi, papan loncatnya tidak boleh yang berukuran terlalu panjang. Cukup dengan menggunakan papan loncat berukuran kecil, karena sangat ideal dengan kolam renang yang dangkal. Dan yang pasti, keberadaan papan loncat tersebut dijamin akan membuat tampilan kolam renang anda semakin sedap untuk dipandang.

Membuat Taman Mini di Area desain kolam renang minimalis

Agar nuansanya terasa lebih asri dan alami, maka keberadaan taman mini merupakan pilihan yang paling tepat. Pilihlah jenis rerumputan yang berkualitas bagus, seperti rumput gajah atau rumput Jepang.

Selain itu, anda juga bisa menambahkan berbagai tanaman hias outdoor. Namun, pilihlah jenis tanaman hias yang daunnya tidak mudah rontok agar tidak mengotori kolam renang. Dengan begitu, maka jangan heran jika tampilan kolam renang anda akan jauh lebih indah dari sebelumnya.

Menambahkan Lampu Under Water

Langkah berikutnya yang bisa anda lakukan untuk mempercantik desain kolam renang, yakni dengan menggunakan lampu under water. Alhasil, menambahkan lampu under water ini akan menciptakan kesan yang lebih eksotis dan romantic pada kolam renang saat malam hari tiba.

Hal itu bukan tanpa alasan, sebab cahaya lampunya yang bersinar di bawah air sehingga suananya tampak lebih santai, nyaman, dan tenang. Dalam hal ini, anda dapat memilih lampu under water dengan warna sesuai selera.

Selain dari faktor warna, bentuk dari sorotan lampu tersebut juga tentunya memiliki peranan penting dalam memperindah tampilan kolam renang. Tak hanya lampu di bawah air, perhatikan juga penempatan lampu di area luarnya seperti pinggiran kolam renang.

Menambahkan Furniture

Untuk memudahkan anda dalam berbagai aktivitas, tidak ada salahnya menambahkan furniture guna menghadirkan kesan santai dan elegan pada kolam renang. Menurut para desainer kolam, biasanya jenis furniture yang digunakan untuk kolam renang itu adalah jenis sun longer.

Jenis furniture tersebut memang memiliki banyak manfaat dan terlihat lebih serasi dengan kolam renang. Disamping itu, anda juga bisa berkreasi dengan memilih jenis furniture lainnya untuk ditempatkan di pinggiran kolam renang maupun di area-area khusus.

Menambahkan Dekorasi Pool Deck Pada Pinggiran desain kolam renang minimalis

Tips berikutnya yang bisa anda lakukan untuk mempercantik desain kolam renang minimalis, yakni menggunakan material decking yang tepat. Selain dapat memperindah tampilan kolam renang, keberadaan decking ini juga tentunya dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan dalam kegiatan berenang.

Ada baiknya anda memilih material deck kolam renang yang tidak licin untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan. Seperti material dari kayu yang tidak mudah lapuk atau anda juga bisa menggunakan keramik yang memiliki tekstur kasar. Anda juga bisa menggunakan marmer lantai mewah yang sesuai dengan desain kolam renang anda agar tampilan kolam renang lebih indah dipandang.

Itulah sedikit ulasan kami mengenai kolam renang minimalis yang dapat anda jadikan referensi dalam membangun kolam renang

Untuk informasi dan konsultasi perencanaan kolam renang lebih lanjut, Anda bisa me-whatsapp kami di :

0822 6565 2222 Pak Mudzakir

Layanan Jasa Buat Kolam Renang minimalis 24 jam nonstop.

One thought on “Desain Kolam Renang Minimalis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *